Saturday, December 20, 2014

Sekolah Sastra Bulukumba dan UNM jurusan sastra Dialog kebudayaan di Tanjung Bira, Bulukumba

Saat ini, laju modernisasi di Indonesia semakin meraksasa. Ditambah dengan adanya Masyarakat Bebas ASEAN 2015 ini semakin mempertegas akan hal ini sehingga memaksa setiap orang untuk ikut bahkan terseret kedalamnya.

Beda halnya dengan keberadaan komunitas Masyarakat Adat Ammatowa, keteguhan untuk mempertakankan Adat Istiadat terhadap laju modernisasi ini membuat Kawasan Adat Ammatowa menjadi magnet bagi banyak orang untuk tahu.

Sabtu, 21 Desember 2014. Puluhan mahasiswa sastra 2013 Universitas Negeri Makassar (UNM) didampingi Sekolah Sastra Bulukunba (SSB) berkunjung ke Tanjung Bira, Bulukumba. Malam pertama dihabiskan dengan mengadakan diskusi tentang Mastarakat Adat Ammatowa. Nampaknya Mahasiswa yang berasal dari berbagai Daerah ini antusias menyimak materi yang dibawakan oleh Budayawan Bulukumba Andhika Daeng Mappasomba. Tanya jawab pun terlontarkan akan rasa ingin tahu tentang aktifitas sehari-hari, adat istiadat, sosial budaya, maupun Budaya orang-orang kamase-maseang ini. 

"Besok, Kami akan berkunjung langsung ke lapangan, tempat masyarakat Adat Ammatowa ini..." Ujar Nining salah satu mahasiswi jurusan sastra semestet tiga ini.

0 comments:

Post a Comment